Unless it's photographed by me, all pictures are taken from vi.sualize.us or Google Image

Friday 14 January 2011

(I Don't Wanna) Be The Best

Tahu bagaimana rasanya ketika semua orang menganggap kamu hebat sehingga mereka selalu mengharapkan yang terbaik dari kamu? Tahu bagaimana rasanya ketika semua orang menganggapmu sebagai pribadi yang serba bisa, sehingga mereka selalu memintamu untuk melakukan sesuatu, yang sebenarnya di luar kemampuanmu?

Ya, saya tahu jawabannya: tertekan.

People can be so high expecting, even if they're your family. Kamu bahkan tidak pernah merasa hebat ataupun serba bisa, tapi orang-orang hanya melihat apa yang mereka lihat. Ketika mereka melihat kamu melakukan sesuatu yang brilian, mereka menganggapmu hebat. Ketika mereka melihat kamu bisa melakukan segala hal, mereka menganggapmu serba bisa. Dan mereka pun selalu berharap kamu melakukan yang terbaik, tanpa melihat bahwa kamu juga memiliki kelemahan. They say: "hey, she's a wonder woman!"

Kamu tahu, apa jadinya ketika kamu gagal memenuhi ekspektasi mereka? Ya, mereka akan merasa sangat kecewa. Bahkan sebagian dari mereka, dengan kejam, akan menyisihkanmu dari komunitas mereka tanpa memberimu kesempatan untuk memperbaiki. Mereka akan mencelamu sesuka hati, seolah lupa bahwa kamu pernah melakukan hal-hal yang hebat untuk mereka. Parahnya lagi, kamu dianggap telah mengkhianati ekspektasi mereka karena kamu telah gagal.

Tanpa kamu sadari, kamulah yang membuat orang-orang memiliki ekspektasi yang tinggi terhadapmu. Kamu hanya ingin melakukan yang terbaik tanpa menginginkan penghargaan. Namun sebaliknya, kamu justru dianggap sebagai yang terbaik, dengan satu sayarat: kamu harus selalu melakukan yang terbaik.

Unfortunately, I am one of the wonder women. Or should I say I was, since I have failed to meet the people's expectation: to be the best. And the shittiest part of it is that I don't wanna be the best, yet I just can't help it. And my pride is so damn high that I don't even want to ask for help. 

2 comments:

n said...

I know you will be fine, dear. You'll always be. Right now just focus on yourself.

Kay Chen said...

Semangat, Rae :) Cepat sembuh ya, btw. :) Mulai bertempurlah buat expectasi Rae buat diri Rae sendiri. It would worth so much more. :)