Anyway, hari ini ulang tahunku lho. Iya, udah ngomong ya tadi. Hehehe... Malam harinya, aku menerima sebuah voice note di BB-ku. Dari seorang teman, sebut saja namanya Miss Little J. Setelah kuunduh dan kumainkan ternyata voice note itu berisi sebuah lagu Happy Birthday To You, dimainkan dengan gitar akustik olehnya. Aih, gimana aku nggak terharu coba?
Kurang lebih setahun yang lalu kami berkenalan karena blog ini. Tuh, gimana aku nggak cinta sama blog ini? Si Ayang Blog sudah mempertemukanku dengan orang-orang yang layak kusebut sebagai teman, ya termasuk temanku yang satu ini. Jadi ceritanya J sudah mengikuti blogku selama beberapa bulan sebelum akhirnya mem-follow-ku di Twitter. Dari situlah kami mulai mengobrol, lalu sampai akhirnya dia lulus seleksi dan memperoleh PIN BBM-ku. Hahaha... lebay nian aku ini.
Gifts from Miss Little J |
Tahun lalu dia memberiku hadiah buku dan gantungan kunci. Tahun ini dia mengirimiku voice note yang tadi kuceritakan. Aku juga sempat memberinya beberapa buku sebagai hadiah ulang tahun. Dari tukar-tukaran hadiah sampai obrolan yang ngalor ngidul hingga yang serius, sudah kami jalani. Karena usianya 4 tahun lebih muda dariku (4 apa 3 sih, J?), kadang dia suka meminta saran maupun pendapatku mengenai masalahnya. Seperti itulah kami berinteraksi, meski sekarang dia sedang berada jauh di negeri Tirai Bambu sana.
Harapanku, apalagi di ulang tahunku ini, adalah agar pertemanan ini kian erat. Juga dengan teman, sobat, dan sahabatku yang lainnya. Dan untuk kamu, J, I wish you all the best, too. Live your life to the fullest. You are young and have a long, long life ahead. Do what you need to do and have all the best in the world. Thank you, for everything. You know what I mean. *wink wink*
P.S. Maaf ya, baru kesampaian menulis postingan ini. Hehehe...
3 comments:
4 taon ding..hahaha makasi y buat blogny..terharu...perasaan senang ini makin membuncah setelah membaca postingan kali ini...hahhha
Hi... Salam kenal :)
Anyway.. Happy Born Day!!!
-ms.geek-
J: Hahaha... Sorry it took me so long to write this.
Ms. Geek: Hai, salam kenal juga. And thank you... :)
Post a Comment