Unless it's photographed by me, all pictures are taken from vi.sualize.us or Google Image

Monday, 21 October 2013

My Life So Far

Pada akhirnya, setelah memasuki bulan keempat aku berada di sini, cuaca Melbourne kian membaik. Well, enggak tiap hari juga sih, tapi setidaknya tidak sedingin waktu awal aku tiba bulan Juli lalu. Seperti hari ini, misalnya, suhu udara mencapai 32 derajat tadi siang dan itu untuk yang pertama kalinya hari ini aku mandi tanpa menggigil-gigil gila. Tapi namanya Melbourne, yang terkenal dengan kota yang dalam sehari bisa mengalami perubahan cuaca empat musim, tetap saja aku harus selalu mengecek ramalan cuaca sebelum bepergian supaya selalu siap sedia dengan baju hangat.

Mengenai kuliah, mulai akhir bulan ini sudah memasuki akhir semester. Semua kelasku telah selesai, tinggal final assignment sebagai pengganti exam saja yang masih harus kuselesaikan. Makanya jadwalku sudah mulai longgar, makanya bisa ngeblog. (Kode juga nih buat Ayang, aku Selasa, Rabu, Sabtu, dan Minggu free lho, Yang. Hehehe...). Tapi itu hanya sampai minggu depan saja karena segera aku akan mulai bekerja di dua tempat.

Iya, aku memiliki dua pekerjaan sekarang. Yang pertama di sebuah restoran Indonesia di kawasan CBD. Pekerjaan ini sudah kulakukan semenjak sebulan yang lalu. Aku bekerja antara 2-3 hari dengan jumlah waktu 10-15 jam dalam seminggu sebagai waiter/wait staff/floor staff (itu istilah yang digunakan di sini untuk pelayan restoran) di situ. Pekerjaannya merangkap kasir, taking orders, making drinks, cleaning tables, folding cutlery, dan lain-lain, dan masih banyak lagi. Biasanya aku bekerja sendirian melayani pelanggan, sementara ada 2 atau 3 orang yang bekerja di dapur sebagai kitchen hand. Seringnya restoran ramai pengunjung di jam-jamnya orang pada kelaparan, makanya diharuskan untuk bisa bergerak cepat dan harus bisa menyelesaikan dua sampai tiga pekerjaan sekaligus. Multitasking istilah kerennya.

Saat baru mulai bekerja, aku kelimpungan sendiri. Bok ya, seumur-umur belum pernah aku bekerja sebagai pelayan restoran. Tapi lama-kelamaan terbiasa juga dan sudah tahu pekerjaan apa saja yang harus diselesaikan. So far, pengalaman bekerja di situ asyik aja. Staff yang lain juga orang-orangnya pada ramah dan aku bisa makan masakan Indonesia gratis. Jadi aku betah saja bekerja di situ.

Pekerjaan yang kedua di sebuah restoran cepat saji lokal. Bukan, bukan. Bukan di restoran cepat saji yang terkenal di seluruh dunia itu. Tapi di restoran cepat saji yang asal franchise-nya dari sini dan hanya di sini. Lokasi restorannya tepat berada di sebuah mall dekat suburb-ku. Jadi cukup sekali naik bis ke sana. Dan berhubung restorannya baru akan dibuka, maka semua staff akan di-training minggu depan kemudian mulai bekerja di minggu berikutnya.

Menurut seorang temanku yang bekerja di restoran yang sama namun di lokasi yang berbeda, restorannya sungguh sangat sibuk dan semuanya harus serba super cepat. Seringkali staff diminta untuk bekerja overtime, namun tetap dibayar lembur. Jadi aku harus pintar-pintar atur jadwal kalau begitu. Mari kita lihat seperti apa pekerjaan di restoran itu nantinya. 

2 comments:

kaka said...

Sibuknya....,jaga kesehatan rae'tar tumbang loh!

Rae said...

Sip, Ka :D